Selasa,13 Juni 2023, Dekan FH UMSU berdiskusi dengan alumni FH UMSU pasca pelaksanaan kegiatan akademis di Jakarta, diskusi informal tersebut bertujuan meminta masukan dan saran dalam hal pengembangan Fakultas Hukum yang lebih baik.
dalam diskusi tersebut, Dekan Fakultas Hukum UMSU Dr. Faisal, S.H., M.Hum melaksanakan diskusi bersama beberapa alumni yang berada di Jakarta diantaranya; Dr Azmy Syahputra, S.H.,M.H, Dosen Fakultas Hukum Trisakti yang juga ahli Pidana, Muhammad Nur Shohib, S.H Legal PT. PGAS Solution, Adamsyah, S.H advokat yg sedang menjalankan Profesi pendampingan kepentingan hukum klienya di Ibu Kota.
Diskusi tersebut membahas terkait dengan pemikiran bagaimana kedepannya peran alumni memaksimalkan peran dalam membantu Fakultas Hukum terkait dengan peningkatan Tri Darma Perguruan Tinggi, yang menjadi rumusan adalah menjadikan mahasiswa yang kurang mampu namun berprestasi menjadi anak asuh alumni yang bersedia membantu, mengajak alumni-alumni menyisihkan sebahagian rezekinya untuk memberikan beasiswa kepada mahasiswa yang berprestasi tapi kurang mampu dalam prekonomian.